
Muntilan | Dinas Perpustakaan dan Kearsipan ( Dispuspa ) Kabupaten Magelang melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis ( Bimtek ) Pengelolaan Perpustakaan selama 2 (dua) hari mulai hari Senin – Selasa tanggal 10 – 11 Juni 2024 di Ruang Rapat Widyaloka Dispuspa. Kegiatan Bimtek diikuti sebanyak 20 orang pengelola perpustakaan yang terdiri dari 4 lembaga perpustakaan sekolah dan 8 perpustakaan desa.
Tim pustakawan Dispuspa sharing terkait teknis manajemen pengelolaan perpustakaan. Pada hari pertama, sharing knowledge, terkait Standar Perpustakaan Sekolah dan Desa, Pengadaan Bahan Pustaka, Pengolahan Bahan Pustaka, Penyusunan Program Kerja dan Klasifikasi.
Dengan adanya kegiatan Bimbingan Teknis ini diharapkan peserta dapat mempraktikkan hasil belajar supaya pengelolaan perpustakaan menjadi lebih baik dan sesuai standard sehingga pelayanan perpustakaan bisa lebih optimal.
GELIS MESRA – Gerakan Literasi Untuk Meraih Kesejahteraan